Selasa, 29 Oktober 2013 0 comments

Notes61 : Wahai Pemuda

Gambar : kolomkiri.files.wordpress.com
Mendung sudah menemani sepanjang perjalanan pulang ini. Tak berapa lama hujan pun turun. Suasa di dalam bis travel itu menjadi lebih dingin serta sepi. Tampak di luar hujan turun dengan deras, membasuh mobil-mobil yang memenuhi jalan-jalan kota sore itu. Kadang melamun itu menyenangkan dalam keadaan seperti itu

Hari itu, tanggal 28 Oktober, hari peringatan salah satu peristiwa luar biasa yang telah menjadi bagian batu bata bangsa ini untuk dapat berdiri sampai detik ini. Ya, mungkin sebagian besar tak akan lupa tentang sumpah yang dikumandangkan 85 tahun silam. Sebuah sumpah yang coba dikumandangkan sebagai salah satu janji untuk bangsa ini, dan suatu bukti bahwa para pemuda bangsa ini masihlah ingat tentang cintanya pada negeri ini. Sumpah Pemuda.
Minggu, 20 Oktober 2013 0 comments

Notes60 : Bukakan Pintu itu

Pintu itu selalu berada tepat persis di depan mata. Menunggu dengan sabar untuk dibuka. Tapi posisi ini masihlah berat untuk dilepaskan begitu saja.Tidak ada deadline, masihlah banyak waktu. Satu atau dua menit saja tak berarti apa-apakan. 

Dunia akan terus berubah tiap detiknya. Semua orang terus bergerak sejalan dengan keinginan mereka. Setiap posisi itu akan terus diisi dengan hal baru. Walaupun tetap terisisi satu hal dalam jangka waktu yang lama, tapi suatu saat pasti akan berubah. Selayaknya sebuah plastik  bila ditimbun katanya tak akan berubah, tapi benarkah? tak adakah komponen terkecil itu berubah seiring interaksi dengan banyak hal yang tertimbun bersamanya. Dunia itu. dunia di balik pintu maupun dunia yang ditutupinya sekalipun.

Jumat, 18 Oktober 2013 0 comments

Komik (10) : Niat dalam beramal


Rabu, 16 Oktober 2013 0 comments

Notes59 : Malu atas Maaf

2.bp.blogspot.com
Permintaan maaf adalah sebuah bentuk ungkapan penyesalan dan pengakuan diri atas segala hal buruk yang pernah kita perbuat terhadap seseorang. Kadang kita merasa canggung untuk meminta maaf terhadap orang lain dikarenakan waktunya yang kurang tepatlah atau mungkin lebih ke arah malu untuk berterus terang. Keinginan meminta maaf yang terus saja ditimbun akan berubah menjadi perasaan malu yang luar biasa berat. Rasa malu terhadap orang lain atas kebodohan kita akan menjadi rasa kecamuk di hati yang tak akan padam sampai sampai permintaan maaf itu kita lakukan.
Selasa, 15 Oktober 2013 0 comments

Story 6 : Manusia Kecil Hari lain 1

Sungguh terasa berat. Tak hanya sekujur tubuh kecilnya, namun jiwanya masih rapuh untuk kembali berdiri tegak. Dua hari telah berlalu, namun tak satupun luka yang menganga di hatinya mengering. Mengurung diri adalah pilihan terbaik yang dapat ia temukan untuk menutupi lukanya yang tak kunjung sembuh. Kamar kecil itu mengunci dirinya beserta seorang anak manusia di dalamnya. Tak nyaman rasanya di sana. Dunia terlihat begitu gelap hari itu.
 
;