Selasa, 13 Maret 2012

Notes5 : Ngomong apaan sih??

Sebelumnya pernah merasakan bahwa ketika tengah duduk asyik mengerjakan sesuatu teman kita datang dengan teriakannya yang lantang “Hei, kapan bayar utang boy?” (Wah kayak debt collector aja nih, malu-maluin deh -__-) atau ketika kita tengah bergalau ria  atau stres, teman kita malah nanya hal-hal yang bikin tambah emosi. Hal tersebut sering terjadi di keseharian kita saat menjalani aktivitas di kampus, rumah, kosan, dll. Sungguh yang pasti membuat kita bete. Dari kejadian tersebut kita dapat ambil sebuat bentuk masalah yaitu masalah komunikasi.


Kita tak dapat menyalahkan teman kita atas aksinya yang membuat kita bingung, stres, dan berpikir negatif, karena belum tentu juga kita yang tengah menjadi objek yang terkena efek tersebut tidak pernah melakukan itu terhadap orang lain. Oleh karena itu marilah kita tangani masalah ini dengan mengikuti pepatah “marilah mulai dari yang kecil, mulai dari diri kita sendiri”.

Komunikasi berasal dari bahasa latin communis yang memilki arti berbagi, sehingga dapat kita simpulkan bahwa komunikasi memilki peran berbagi. Berbagi dengan siapa? Ya jelas dengan sesama mahluk lainya di dunia ini tentunya. Komunikasi dapat dilakukan bila ada pengirim pesan, alat perngirim pesan, dan penerima pesan. Tak mungin komunikasi dapat terjadi bila salah satu dari  ketiga hal tersebut tidak ada.

Alat komunikasi merupakan suatu hal yang sangat penting dalam berkomunikasi. Bayangkan saja kita mau mengirim sesuatu tapi tak tahu bagaimana cara kita mengirimnya. Alat komunikasi merupakan alat pentransfer pemikiran yang ingin kita ekspresikan terhadap orang lain. Bentuk dari alat ini bermacam-macam dari perilaku, sikap, simbol, bahasa, dll. Bahasa merupakan media yang terbaik dan jelas sebagai alat komunikasi.

Bahasa merupakan bentuk eskpresi atau sikap kita yang kita sampaikan dalam kata-kata yang keluar dari mulut kita ataupun isyarat tertentu yang kita buat. Bahasa memilki jenis yang bermacam-macam dan tak semua orang dapat menguasai setiap jenis bahasa yang ada. Tak hanya diketahui saja, bahasa haruslah dapat dimengerti dan dilatih sehingga dapat dikuasai sepenuhnya

Sebagian besar masalah komunikasi yang berujung buruk disebabkan oleh kurangnya kita mengerti bahasa yang tengah disampaikan orang lain pada kita. Setiap orang memilih bahasa yang berbeda-beda dalam melakukan komunikasi dengan kita. Oleh karena itu kadang kita malah menganggap aneh ataupun kebingungan dengan orang yang sedang berbicara dengan kita. Oleh karena itu janganlah kita berpikir hal negatif terlebih dahulu ketika seseorang tengah mengutarakan pemikirannya. Kadang kal hal yang tengah dia sampaikan adalah kebenaran, hanya bentuk ekspresi yang ia sampaikan menurut bahasa yang ia mengerti atau ketahui.

Jadi :
·      Diam dan dengarkan
·      Perhatikan dan amati
·      Lihat kedua matanya
·      Pahami apa yang dia maksud
·      Persiapkan jawabanmu dan tersenyumlah
·      Berilah jawaban dengan bahasa terbaik yang kamu bisa :D

0 comments:

Posting Komentar

 
;